![]() |
Ilustrasi Gejala Infeksi HPV Setelah Berhubungan Intim |
GenitalCare - HPV atau Human Papillomavirus adalah virus yang menyebabkan munculnya kutil di kelamin.
Virus ini biasanya menular melalui hubungan intim yang tidak aman dan berganti-ganti pasangan. Gejalanya bisa timbul rasa gatal, dan muncul benjolan kecil dengan tekstur yang kasar.
Sebenarnya gejala ini bisa hilang sendirinya, namun pada beberapa kasus, gejala ini bisa kambuh lagi dan bahkan dapat menimbulkan kondisi yang lebih buruk.
Untuk mengantisipasi gejala tersebut, pertama kita harus tahu terlebih dahulu, kapan gejala infeksi HPV muncul setelah seseorang berhubungan intim?
Munculnya Gejala HPV Setelah Berhubungan Seksual
Gejala infeksi HPV tidak selalu muncul segera setelah berhubungan seksual dengan seseorang yang terinfeksi.
Gejala dari infeksi HPV dapat muncul beberapa minggu, bulan, atau bahkan tahun setelah terpapar virus. Namun, pada beberapa orang tidak menimbulkan gejala sama sekali.
Berikut beberapa gejala HPV yang umum terjadi:
- Kutil kelamin: Benjolan kecil, lunak, dan berwarna seperti kulit atau abu-abu di area genital atau anus.
- Kanker serviks: Pertumbuhan sel abnormal di leher rahim.
- Kanker penis: Pertumbuhan sel abnormal di penis.
- Kanker anus: Pertumbuhan sel abnormal di anus.
Jika Anda mengalami gejala HPV setelah berhubungan seksual, penting untuk menemui dokter untuk mendapatkan diagnosis yang tepat dan menentukan pilihan pengobatan yang terbaik.
Dengan begitu, dokter dapat melakukan pemeriksaan fisik dan tes untuk mendiagnosis HPV dengan tepat.
Komentar
Posting Komentar